Mata kuliah wajib umum (MKWU) pada perguruan tinggi
memiliki posisi strategis terkusus mata kuliah agama,
kewarganegaraan, Pancasila dalam melakukan transmisi ilmu
pengetahuan dan transformasi moral serta etik terkait perilaku
mahasiswa. Mengapa demikian kerena melihat posisi strategis
tersebut dengan melalui beberapa proses pembelajaran maupun
proses pendidikan pada semua jurusan atau program studi. Oleh
karena itu, guna meningkatkan mutu lulusan dan pembentukan
karakter bangsa perlu dilakukan peningkatan dan perbaikan kualitas
dan kuantitas materi yang secara dinamis mengikuti perkembangan
dan perubahan era maupun zaman yang secara terus menerus
berkembang, terlebih pada era 4.0 ini.
Pendidikan karakter sudah banyak dilakukan pada sekolahsekolah negeri maupun swasta agar mendapatkan out-put unggul
serta berkarakter. Upaya Penerapan dan penanaman pendidikan
karakter mulai dalam membuat kurikulum pendidikan tinggi yang
sesuai standar nasional pendidikan tinggi dan mengacu pada
kerangka kualifikasi nasional Indonesia.
Tujuan pembuatan buku ajar ini secara universal agar
mahasiswa dapat menguasai kompetensi rasa syukur atas pemberian
Tuhan yang Maha Esa dalam karunia kemerdekaan dan memberikan
usaha sadar terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses
pembelajaran mahasiswa secara aktif dalam improvement potensi diri
untuk mendapatkan pengetahuan, kepribadian serta keahlian sesuai
dengan program studinya masing-masing. Secara kusus mampu
berkontribusi dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.