Wakil Kepala sekolah bidang kurikulum di SMP Sunan Kalijogo Jabung mempunyai peran yang sangat penting dalam mengembangkan dan melaksanakan tugas-tugas di bidang pendidikan dan pelaksanaan kegiatan pembelajaran yang pada akhirnya mempunyai tujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam mengajar dan peningkatan hasil belajar siswa dalam suatu lembaga pendidikan, maka wakil kepala sekolah bidang kurikulum diharapkan memberikan nilai yang positif (memotivasi, membina, dan mengembangkan kompetensi guru serta mampu meningkatkan kualitas peserta didik dalam pembelajaran.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan metode kualitatif serta penyajian analisis data, Adapun teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Wakasek bidang Kurikulum memiliki peran dalam mengkoordinasikan implementasi kurikulum di SMP Sunan kalijogo Jabung. Dalam paparan data, Wakasek Bidang Kurikulum menjelaskan bahwa mereka bekerja sama dengan kepala sekolah, guru, dan staf sekolah lainnya untuk memastikan bahwa implementasi kurikulum berjalan dengan baik. (2) Koordinasi yang efektif membutuhkan pemantauan terhadap pelaksanaan pembelajaran, memberikan bimbingan kepada guru, serta mengadakan pertemuan rutin untuk mendiskusikan masalah dan tantangan yang muncul selama implementasi, koordinasi yang baik memastikan bahwa kurikulum dapat dijalankan dengan efektif di kelas dan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan. Adapun beberapa faktor yang didapatkan peneliti yakni faktor pendukung dan penghambat ( 1 ) faktor pendukung yakni dukungan dari kepala sekolah, kolaborasi dengan para guru, peningkatan kesadaran dan ketrampilan guru dalam implementasi kurikulum, ketersediaan sumber daya yang memadai, keterlibatan orang tua serta dukungan dari tim menejement yang solid. ( 2 ) faktor penghambat yakni beban kerja yang tinggi, keterbatasan anggaran, ketidakpastian kebijakan pendidikan, kurangnya waktu untuk pengembangan kurikulum serta tantangan dalam implementasi kurikulum.
Peran Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum dalam meningkatkan kualitas guru di SMP Sunan Kalijogo Jabung berperan sangat penting dan berpengaruh dalam menciptakan lingkungan pembelajaran yang berkualitas. Wakasek Bidang Kurikulum berperan dalam merumuskan kurikulum yang relevan dengan kebutuhan guru, mengkoordinasikan implementasi kurikulum, melakukan evaluasi dan pengembangan, serta memberikan pelatihan dan pengembangan profesional kepada guru. Dengan melaksanakan peran ini, Wakasek Bidang Kurikulum berupaya menciptakan lingkungan pendidikan yang memungkinkan guru mencapai potensi terbaik mereka dan siap menghadapi tantangan di masa depan.
Peran wakil kepala sekolah bidang kurikulum, Kualitas Guru